Jumat, 17 Maret 2023 Kepala Pusat Pengembangan Pembelajaran Ibu Henny Endah Wahanani didampingi Sekretaris LP3M Ibu Nur Aini Fauziyah telah melaksanakan pendampingan Hibah P3D kepada beberapa Program Studi di UPN “Veteran Jawa Timur. P3D adahal program bantuan yang diberikan Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi untuk meningkatkan dan memperluas jangkauan sumber belajar yang bermutu bagi mahasiswa.
Program Bantuan ini dibagi menjadi dua kategori: a. Kategori 1 dan b. Kategori 2. Persyaratan untuk kategori 1 ini adalah: 1) Dosen program studi pengusul berasal dari program studi terakreditasi A/Unggul pada perguruan tinggi yang memiliki AIPT minimal terakreditasi B/Baik Sekali 2) Memiliki rekam jejak dalam pengembangan mata kuliah daring 3) Memiliki mekanisme credit earning mata kuliah. Persyaratan untuk kategori 2 ini adalah: 1) Dosen program studi pengusul berasal dari program studi terakreditasi paling tinggi peringkat B/Baik sekali pada perguruan tinggi yang memiliki AIPT minimal terakreditasi B/Baik sekali 2) Memiliki rekam jejak dalam pengembangan bahan ajar menggunakan berbagai media
Pada kesempatan ini, UPN “Veteran” Jawa Timur diwakili oleh Prodi S1 Agroteknologi dalam P3D untuk kriteria 1, dan Prodi Fisika untuk kriteria 2.
Program Bantuan P3D diharapkan dapat lebih mendorong dosen dalam menghasilkan beragam model pembelajaran digital yang dapat memfasilitasi MBKM, meningkatkan engagement, meningkatkan dinamika proses pembelajaran di perguruan tinggi, menumbuhkan keterampilan berinovasi, dan pada akhirnya meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di Indonesia dan mampu menjawab tantangan era Industri 4.0 dan Society 5.0.